Jumat, 04 Januari 2008

HUNTING JODOH

Trilogi Cahaya Rumah Tangga


Strategi Meraih Cahaya Rumah Tangga

untuk Ikhwan & Akhwat


Penulis : Yusuf Abdussalam

Editor : Widodo

Cetakan ke : 1; Juli 2006

Tebal halaman : xiv, 134 hlm.

Ukuran buku : 12 x 19,5 cm

Harga buku : Rp 13.500,-


DALAM Q.S. an-Nuur, dua ayat yang menganjurkan orang untuk menikah (ayat 32-33), dilanjutkan dengan dua ayat tentang penerangan dan cahaya Allah. Apakah hal itu menyiratkan adanya peralihan cahaya Allah dalam kehidupan berumah tangga? Jika benar, lalu bagaimana jodoh yang bisa masuk kategori “Allah membimbing kepada cahaya-Nya siapa yang Dia kehendaki” sebagaimana Q.S. an-Nuur 34?

Buku Hunting Jodoh ini diharapkan bisa menjadi pedoman bagi ikhwan dan akhwat yang ingin meraih cahaya Allah dalam rumah tangganya. Buku yang ada di tangan Anda ini memberikan gambaran adanya kendala-kendala psikologis dalam urusannya dengan jodoh dan bagaimana cara mengatasinya. Mengupas secara gamblang berbagai masalah dalam “hunting jodoh”, dari meluruskan niat, menyiapkan bekal, hingga bagaimana strategi ber-hunting jodoh yang syar’i.

Tidak ada komentar: